##

Pacet, 8 Juli 2025 — Universitas KH Abdul Chalim Mojokerto menyelenggarakan kegiatan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (Ospek) bagi mahasiswa baru Program Studi Perbankan Syariah. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari di lingkungan Universitas KH Abdul Chalim dengan tujuan memperkenalkan lingkungan akademik sekaligus menanamkan nilai-nilai profesionalisme berbasis syariah kepada para peserta.

Dengan mengusung tema “Membentuk bonding antar generasi”, rangkaian kegiatan Ospek dirancang untuk membekali mahasiswa baru dengan pemahaman dasar tentang dunia perbankan syariah, karakter kepemimpinan, dan etika Islam dalam praktik keuangan.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan meliputi:

  • Kuliah umum bersama para akademisi dan praktisi industri keuangan syariah
  • Penyampaian visi dan misi prodi perbankan syariah.
  • Workshop pengembangan soft skill dan kepemimpinan
  • Pemaparan tentang struktur dan sistem keuangan syariah
  • Diskusi interaktif bersama alumni yang telah sukses berkarier di bidang perbankan syariah

Dr. Lulu’il Maknnuun, selaku Ketua Program Studi Perbankan Syariah, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan ini dapat menjadi fondasi awal pembentukan karakter mahasiswa. “Kami berharap para peserta tidak hanya memahami aspek teknis perbankan syariah, tetapi juga memiliki komitmen moral serta spiritual yang kuat dalam menjalankan profesi kelak,” ujarnya. Selain itu Rahmatullah Prasong selaku ketua Himpunan Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah menyampaikan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan ikatan dan menjaga simpul antar generasi mahasiswa program studi perbankan syariah.

Kegiatan Ospek ditutup dengan seremoni penyematan simbol jurusan dan pembacaan doa bersama sebagai bentuk syukur dan harapan akan keberhasilan seluruh peserta dalam menjalani pendidikan di Universitas KH Abdul Chalim Mojokerto.